Identifikasi Pelaku Perampokan Bank

Pada tanggal 23/02/2011 telah terjadi perampokan di Bank Kal-Teng. Perampokan salah satu bank yang berada di jalan RTA. Milono ini terjadi sekitar pukul 12.45 WIB. Kedua perampok tersebut bersenjatakan pistol dan ketapel ini berhasil membawa kabur uang senilai Rp. 69.000.000,00 serta dapat meloloskan diri dari kejaran polisi. Perampokan ini terjadi tidak lama setelah perampokan Bank Danamon di Sampit.

Menurut saya, pelaku perampokan dapat diidentifikasi dengan cara :
1. Kamera CCTV
Sebuah bank pasti memiliki kamera CCTV di setiap sudut ruangannya. Pelaku dapat diidentifikasi pada kamera CCTV.

2. Faktor orang dalam
Dilihat dari proses perampokan yang tergolong cukup cepat, pelaku sudah pasti sangat mengenal seluk beluk dari bank. Sehingga dapat dicurigai para pelaku bekerjasama dengan pihak dalam bank, misalnya karyawan. Tentunya dengan sistem bagi hasil. Orang dalam mengatur sedemikian rupa agar pengamanan dapat mengendur ataupun teralihkan. Sehingga dapat memudahkan para pelaku untuk beraksi.
Namun, bisa juga pelaku merupakan bekas orang dalam, misalnya mantan karyawan.

3. Sidik Jari (fingerprint)
Sidik jari tentu ada di tempat kejadian perkara (TKP), termasuk sidik jari pelaku. Sidik jari dapat ditemukan saat olah TKP oleh pihak berwenang.

4. Fasilitas pelaku
Pelaku pasti selalu menggunakan fasilitas transportasi pada setiap aksinya. Nomor kendaraan pelaku dapat ditanyakan kepada para saksi mata yang mengetahuinya. Sehingga dapat dilacak keberadaannya.

Demikianlah beberapa cara identifikasi pelaku perampokan bank yang baru-baru ini terjadi. Semoga pihak yang berwajib dapat menemukan dan menindak para pelaku tersebut.

Komentar